Friday, September 28, 2012

ALAT-ALAT OPTIK



Pilihan Ganda.
1. Pembiasan cahaya pada mata berlangsung pada …
a. lensa mata
b. kornea
b. retina
c. pupil

2. Bagian pada mata yang peka terhadap cahaya adalah …
a. lensa mata
b. kornea
c. retina
d. pupil

3. Mata dapat melihat sebuah benda apabila membentuk bayangan …
a. Sejati, tegak di retina
b. Sejati, terbalik di retina
c. Maya, tegak di retina
d. Maya, terbalik di retina

4. Titik terjauh yang masih dapat dillihat dengan jelas oleh mata disebut …
a. emetropi
b. punctum proximum
c. hipermitropi
d. punctum remotum

5. Kemampuan lensa mata untuk menebal dan menipis sesuai dengan jarak benda yang dilihat agar bayangannya tepat jatuh di retina disebut …
a. daya lensa
b. punctum proximum
c. daya akomodasi
d. punctum remotum

6. Mata seseorang yang dipergunakan untuk melihat benda yang dekat, ternyata menghasilkan bayangan di belakang retina. Keadaan mata tersebut disebut …
a. mata normal
b. mata presbiopi
c. mata miopi
d. mata hipermetropi

7. Mata rabun jauh (miopi) yaitu …
a. Dapat memfokuskan benda-benda dekat tetapi tidak untuk benda-benda jauh
b. Memerlukan kacamata lensa konvergen
c. Memiliki bola mata yang sedikit lebih dalam daripada mata normal
d. Dapat membentuk suatu bayangan tajam pada retina ketika melihat benda-benda jauh

8. Penderita rabun jauh dapat ditolong dengan kacamata berlensa …
a. Cekung
b. Cembung
c. Bifokal
d. Cekung dan cembung

9. Perhatikan gambar berikut !







Gambar tersebut menunjukkan pembentukan bayangan pada mata …
a. emetrop
b. presbiopi
c. miopi
d. hipermetropi

10. Apabila titik dekat menjadi semakin jauh, maka orang tersebut menderita kelainan …
a. Miopi
b. Hipermetropi
c. Presbiopi
d. Astigmatisme

11. Seseorang hanya mampu melihat jelas benda di depan matanya paling jauh 100 cm. Orang tersebut memerlukan kacamata berkekuatan :
a. -1 dioptri
b. -3 dioptri
c. +1 dioptri
d. +3 dioptri

12. Seorang penderita rabun dekat memiliki titik dekat 40 cm. jika ia ingin membaca dengan normal (pada jarak 25 cm), maka kekuatan lensa kacamata yang harus digunakannya sebesar …
a. 1,5 dioptri
b. 2 dioptri
c. -1,5 dioptri
d. -2 dioptri

13. Pada umumnya daya akomodasi mata orang yang sudah tua berkurang karena faktor usia. Hal ini mengakibatkan mata orang tersebut …
a. Titik dekatnya menjadi lebih dekat dan titik jauhnya menjadi lebih jauh dibanding mata normal
b. Titik dekatnya menjadi lebih jauh dan titik jauhnya menjadi lebih dekat dibandingkan mata normal
c. Titik dekat dan titik jauhnya lebih dekat dibandingkan mata normal
d. Titik dekat dan titik jauhnya menjadi lebih jauh dibanding mata normal

14. Yang berfungsi sebagai retina pada kamera adalah …
a. Lensa
b. Diafragma
c. Film
d. Kotak kedap cahaya

15. Bayangan yang dibentuk kamera pada film adalah …
a. Nyata, terbalik, diperkecil
b. Nyata, tegak, diperkecil
c. Maya, tegak, diperkecil
d. Maya, terbalik, diperkecil

16. Persamaan antara kamera dan mata adalah :
a. Memfokuskan bayangannya dengan cara yang sama
b. Memiliki lensa cekung
c. Memiliki shutter (alat pengatur cahaya) dengan berbagai kelajuan
d. Membentuk bayangan terbalik pada permukaan yang peka cahaya

17. Ketika memotret benda yang sangat jauh, jarak antara lensa dan film adalah 5 cm. untuk memotret suatu benda pada jarak tertentu, lensa kamera digeser ke depan sejauh 0,05 cm. jarak benda itu dari kamera adalah …
a. 4,95 m
b. 49,5 m
c. 5,05 m
d. 50,5 m

18. Kamera merupakan salah satu alat optik yang memanfaatkan lensa untuk proses pembentukan bayangan pada kamera. Berikut ini merupakan fungsi diafragma pada kamera adalah …
a. Mengatur waktu pencahayaan
b. Mengatur jarak lensa ke film agar bayangan tepat jatuh pada film
c. Mengukur intensitas cahaya yang masuk ke dalam kamera
d. Mengatur posisi kamera agar semua objek foto terkena dalam film

19. Untuk melihat sebuah benda dengan lup, benda diletakkan di antara F dan O agar diperoleh bayangan …
a. Sejati yang diperbesar
b. Sejati yang diperkecil
c. Maya yang diperbesar
d. Maya yang diperkecil

20. Benda yang dilihat dengan menggunakan lup untuk mata tidak berakomodasi berada …
a. Di antara O dan F
b. Tepat di F
c. Di antara F dan 2F
d. Pada jarak lebih dari 2F

21. Lup dengan jarak fokus 5 cm digunakan untuk melihat benda. Perbesaran bayangan jika mata berakomodasi maksimum adalah …
a. 4 kali
b. 5 kali
c. 6 kali
d. 7 kali

22. Pernyataan berikut ini benar tentang mikroskop, kecuali …
a. Lensa okuler berfungsi sebagai lup
b. Benda diletakkan diantara F dan 2F lensa objektif
c. Fokus okuler berimpit dengan fokus objektik
d. Bayangan akhir bersifat maya, terbalik, diperbesar

23. Pada mikroskop, lensa yang letaknya dekat dengan mata pengamat disebut …
a. Lensa objektif
b. Lensa okuler
c. Lensa pembias
d. Lensa pembalik

24. Bayangan akhir yang dihasilkan mikroskop adalah …
a. Maya, terbalik, lebih besar
b. Maya, terbalik, lebih kecil
c. Nyata, terbalik, lebih besar
d. Nyata, terbalik, lebih kecil

25. Agar seorang pengamat menggunakan mikroskop dengan mata tak berakomodasi, bayangan yang dibentuk oleh lensa objektif terletak di …
a. Titik fokus lensa objektif
b. Antara titik pusat dan titik fokus lensa objektif
c. Titik fokus lensa okuler
d. Antara titik pusat dan titik fokus lensa okuler

26. Lensa okuler sebuah mikroskop memiliki perbesaran 15 kali dan lensa objektifnya memiliki perbesaran 40 kali. Perbesaran mikroskop tersebut adalah …
a. 55 kali
b. 60 kali
c. 550 kali
d. 600 kali

27. Sebuah teropong memiliki jarak fokus objektif 40 cm dan jarak fokus okuler 2 cm. perbesaran teropong ketika pengamatan dilakukan tanpa akomodasi adalah :
a. 10 kali
b. 20 kali
c. 40 kali
d. 80 kali

28. Prinsip kerja teleskop adalah …
a. Lensa objektif membentuk bayangan nyata dan lensa okuler membentuk bayangan maya
b. Lensa objektif membentuk bayangan maya dan lensa okuler membentuk bayangan nyata
c. Lensa objektif dan lensa okuler membentuk bayangan maya
d. Lensa objektif dan lensa okuler membentuk bayangan nyata

29. Perbedaan mendasar periskop dengan alat optik lainnya terletak pada adanya …
a. Sepasang prisma siku-siku
b. Lensa cekung sebagai okuler
c. Sepasang lensa cembung
d. Sepasang lensa cekung

30. Sifat bayangan yang dibentuk oleh lensa obyektif pada teleskop adalah …
a. Maya, tegak, lebih besar
b. Maya, tegak, lebih kecil
c. Nyata, terbalik, lebih besar
d. Nyata, terbalik, lebih kecil

31. Fungsi prisma pada periskop adalah sebagai :
a.    pengatur bayangan
b.    pembelok bayangan
c.    pembesar bayangan
d.    pembentuk bayangan

32. Periskop terdiri atas …
a. Sebuah lensa objektif, 2 buah prisma siku-siku, sebuah lensa cekung okuler
b. Sebuah lensa cekung objektif, 2 buah prisma siku-siku, sebuah lensa cembung okuler
c. Dua buah lensa cekung dan 2 buah prisma siku-siku
d. Sebuah lensa cembung sebagai lensa objektif, 2 buah prisma siku-siku, sebuah lensa cembung sebagai lensa okuler

33. Perhatikan data berikut!
1) Lup
2) Kamera
3) Mikroskop
4) Over Head Proyektor (OHP)
5) Teropong
Dari data di atas, alat optik yang hanya menggunakan sebuah lensa adalah …
a. 1 dan 2
b. 1 dan 3
c. 1 dan 4
d. 1 dan 5

34. Berikut ini adalah alat optik yang salah satu komponennya cermin, yaitu …
a. Teropong Galileo
b. Teropong pantul
c. Mikroskop
d. Periskop


35. Bagian mata yang mengatur banyaknya cahaya yang masuk ke dalam mata adalah …
a. lensa mata
b. kornea
c. retina
d. pupil



Essay
1. Sebutkan contoh alat-alat bantu manusia yang cara kerjanya menggunakan prinsip optik !
2. Sebutkan 2 macam kelainan pada mata! Sebutkan pula alat optik yang dapat digunakan untuk membantunya!
3. Seorang penderita rabun jauh memiliki titik jauh 75 cm. Jika ia ingin melihat benda sangat jauh dengan jelas, berapa kekuatan lensa kacamata yang harus digunakannya ?
4. Titik dekat mata seorang penderita hipermetropi adalah 50 cm. Supaya orang tersebut dapat membaca dengan jarak seperti mata normal, berapa kekuatan kacamata yang harus dipakainya ?
5. Seorang penderita cacat mata menggunakan lensa ganda yang berkekuatan -2 dioptri dan +1,5 dioptri. Hitung punctum proximun dan punctum remotom penderita tersebut!
6. Sebuah benda diletakkan 4 cm di depan lup yang memiliki jarak fokus 5 cm. Berapakah perbesaran bayangan yang dibentuk oleh lup?
7. Sebuah mikroskop memiliki perbesaran 1500 kali. Jika perbesaran lensa okulernya 15 kali, berapkah perbesaran lensa objektifnya?
8. Jelaskan fungsi lensa objektif dan lensa okuler pada mikroskop !
9. Sebutkan persamaan antar mata dan kamera !
10. Jelaskan pengertian dari :
a. Daya akomodasi mata
b. Punctum proximum
c. Punctum remotum





0 komentar:

Post a Comment

 

©2009 I Love Science | by TNB